Mematikan Kuman Dengan Alat Sterilisasi Ultraviolet

Selama pandemi ini banyak orang menjadi lebih peduli dengan kesehatannya. Kebiasaan mencuci tangan dengan sabun dan juga mendisinfeksi permukaan di rumah, rutin dilakukan untuk mematikan kuman dan virus. Walau demikian, terkadang ada beberapa benda pribadi yang luput dari proses pembersihan itu. Misalkan saja ponsel, mainan anak, atau kunci kendaraan.

Menurut penelitian yang dilakukan, ponsel dan gadget bisa menjadi tempat berkumpulnya kuman. Tidak hanya itu, jumlah kuman di ponsel bisa mencapai 10 kali lipat dibanding dudukan toilet. Walau ponsel dan benda-benda kecil lainnya bisa dilap dengan tisu atau cairan disinfektan, namun ada cara lain untuk mematikan kuman, yaitu dengan alat sterilisasi yang mengandung sinar ultraviolet khususnya Ultraviolet C (UV-C). Kemampuan sinar UV untuk mematikan kuman dan virus memang sudah terbukti.

Dalam skala rumahan, saat ini juga sudah banyak dijual alat-alat sterilisasi. UVC Sterilization mampu membersihkan barang-barang sehari-hari dan membersihkan buah dan sayuran segar jika kita ingin mengonsumsi salad atau buah segar. Produk ini juga mampu melakukan sterilisasi terutama untuk mainan anak-anak yang rentan dimasukkan ke mulut anak-anak. Sertifikasi untuk kemampuan sterilisasinya dan telah lolos uji keamanan sehingga aman digunakan untuk keperluan rumah tangga sehari-hari.